Ahad (11/12), Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Sukoharjo adakan seminar melek politik. Bertajuk “Keterwakilan Perempuan dalam Demokrasi di Indonesia”, kegiatan ini diadakan di gedung dakwah PCM Kartasura. Hadir dalam kesempatan tersebut, PWA Koordinator Bidang LPPA, Majelis Kesehatan, Ketua LPPA Jawa Tengah, dan Ketua-Sekretaris LPPA se-Solo Raya, serta PCA-PRA se-Kartasura. Kegiatan ini merupakan kerjasama antara PWA Jawa Tengah dengan Komisi B DPRD Provinsi Jawa Tengah. LPPA PDA Sukoharjo ditunjuk oleh PWA Jawa Tengah sebagai pelaksana.
Yudi Janoko sebagai pembicara pertama memaparkan tentang pentingnya politik Perempuan. “Perempuan harus mengetahui dan sadar tentang peran politik dalam kehidupan, “ujar Yudi. Selain Yudi, hadir pula Hj Mufnaety Shofa dan Hj. Sri Marnyuni. Hj Mufnaety Shofa menjelaskan tentang peran ‘aisyiyah dalam kancah politik moral. Sementara itu, Hj. Sri Marnyuni mensosialisasikan Perda/Non Perda DPR Provinsi Jawa Tengah.